Memang Virus yang menjengkelkan ya sob. hehehe Memang virus ini berkesan remeh sob, cara kerjanya juga sederhana, hanya merubah file Assosiasi dari windows saja, Namun Virus ini benar-benar menjengkelkan. Apalagi kalau kita sedang butuh komputer kita untuk mengerjakan tugas sekolah, kuliah atau tugas kantor yang buru-buru harus dikerjakan dalam waktu singkat, namun pekerjaan tersebut harus terganggu oleh virus tersebut. Wah wah wah.... benar-benar menjengkelkan ya.
Namun sobat wd-kira jangan hawatir, karna disini akan memberikan solusi untuk mengatasi virus tersebut. Caranya sangat mudah kok. kita hanya perlu mengembalikan Registry Komputer kita yang telah di modifikasi oleh virus tersebut. Silahkan simak baik-baik ya sob, mari kita coba sama-sama.
- Langkah pertama, silahkan sobat buka Registry Editor pada komputer sobat yang terkena Virus dengan cara masuk ke menuRUN (Windows + R ), lalu ketik Regedit dan tekan enter.
- Jika regedit tidak bisa dibuka atau sudah dikunci oleh virus tersebut, Silahkan baca Cara Memperbaiki Registry yang di Disable oleh virus .
- Setelah Registry Editor terbuka, silahkan Masuk ke Kode Registry Berikut
Masuk ke HKEY_CURRENT_USER \ Software \ Microsoft \ Windows \ CurrentVersion \ Explorer \ FileExts \ .lnk
- Pada Folder .lnk terdapat dua Folder yaitu OpenWithList yang berisi kunci registry yang bernama (Default) dan Folder OpenWithProgids yang berisi (Default) dan lnkfile. Jika disitu terdapat kunci registry selain yang saya sebutkan diatas, silahkan hapus, karena itu adalah Kunci Registry hasil modifikasi oleh Virus.
- Jika Ada registry asing atau selain yang wd-kira sebutkan diatas, silahkan Hapus, kemudian Restart komputer sobat.
- Setelah selesai Restart, silahkan sobat lihat hasilnya, Semua Shortcut, Semua aplikasi yang tadinya dirubah menjadi Notepad, sekarang sudah kembali Normal seperti Semula.
Tutorial diatas Telah saya praktekan pada laptop saya dengan Sistem operasi windows 7, Jika sobat mengalami masalah tersebut pada windows 8, saya rasa cara mengatasinya tidak jauh beda kok dengan cara yang wd-kira gunakan diatas. Jadi apa salahnya mencoba, kalau tidak pernah mencoba, kapan kita akan tau? disini tujuan kita kan memang sambil belajar. Jangan pernah takut untuk mencoba, jangan takut salah, karena kesuksesan akan datang jika kita mau mencoba dan mau berusaha keras untuk belajar.
Demikian Sedikit Tutorial cara mengatasi Virus Yang merubah Shortcut menjadi Notepad yang dapat wd-kira bagikan kepada sobat. Jika ada hal yang perlu ditanyakan, silahkan sobat tinggalkan komentar pada kotak komentar dibawah postingan ini. InsyaAllah jika wd-kira tidak sibuk, pasti wd-kira jawab kok. Selamat mencoba, sukses selalu dan Terimakasih telah berkunjung.
No comments:
Post a Comment
Official Virgozta