Wednesday, May 27, 2015

Tips Cara Membersihkan Virus MyPicture! Terbaru

Dalam kesempatan kali ini Wd-kira kembali akan memberikan tutorial tentang cara menghapus virus MyPicture! yang kebetulan pada saat ini banyak meyerang komputer dan Flashdisk milik sebagian besar teman-teman kuliah saya. Virus jenis ini adalah virus lokal yang kemungkinan besar dibuat oleh orang Indonesia sendiri. Entah apa modus dibalik pembuatan Virus ini, yang jelas Virus MyPicture! ini tidak terlalu mengganggu seperti virus jenis Shortcut lainya, Namun Virus MyPicture! ini secara tidak langsung akan memberikan beban pada prosessor komputer dan memenuhi RAM komputer yang diserang, Sehingga Performa komputer akan menurun secara drastis.

Virus dengan tanpilan khas dengan gambar seorang wanita memakai jilbab dan memiliki extensi *.SCR ini meniru jenis extensi screensaver dan menggandakan dirinya pada setiap direktori pada komputer yang diserangya. Virus ini memiliki Behaviour atau tingkah laku khas virus indonesia yaitu menggandakan dirinya pada setiap drive pada komputer dan meng-infeksi Registry komputer yang diserang. Sayangnya tidak semua Aplikasi antivirus dapat mendeteksi dan menghapus virus ini.

Untuk Menghapus Virus jenis ini ada dua Cara yang dapat sobat wd-kira lakukan yaitu :
  1. Menggunakan Antivirus lokal Indonesia yang dapat mendeteksi Virus ini, Sobat Dapat menggunakan
    wd-kira, cara membersihkan virus mypicture!, cara membasmi virus lokal, Mengatasi virus shortcut, Mengatasi cirus flashdisk, cara membunuh Virus komputer terbaru, Aplikasi Antivirus, membersihkan komputer dari virus
    Smadav Antivirus Versi terbaru, Sobat dapat mengunduh Antivirus tersebut 
  2. Cara kedua adalah dengan menghapus File Virus dan menghapus Akar Virus tersebut melalui Registry yang ada pada komputer sobat yang telah terinfeksi, Caranya adalah sebagai berikut:
Cara kedua Untuk Menghapus Virus MyPicture!
  • Langkah pertama, kita harus mematikan Proses dari virus MyPicture! melalui Task Manager, Caranya tekan tombol CTRL + SHIFT + ESC pada keyboard secara bersamaan, kemudian cari file yang bernama SOLVEX atau MyPicture!, kemudian klik kanan dan pilih End Task
wd-kira, cara membersihkan virus mypicture!, cara membasmi virus lokal, Mengatasi virus shortcut, Mengatasi cirus flashdisk, cara membunuh Virus komputer terbaru, Aplikasi Antivirus, membersihkan komputer dari virus
  • Langkah Selanjutnya adalah menghapus Registry yang telah dibuat untuk mengendalikan virus MyPicture tersebut dengan cara Masuk ke RUN (Windows + R) dan ketikan kata Regedit lalu tekan enter. Jika Sobat gagal masuk ke Registry, kemungkinan Reridtry komputer sobat juga telah dikunci Oleh virus tersebut, untuk mengatasinya Silahkan baca Cara memperbaiki Registry yang di disable Virus
  • Setelah Sobat berhasil masuk ke Registry Editor, silahkan cari Registry Key berikut
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run

wd-kira, cara membersihkan virus mypicture!, cara membasmi virus lokal, Mengatasi virus shortcut, Mengatasi cirus flashdisk, cara membunuh Virus komputer terbaru, Aplikasi Antivirus, membersihkan komputer dari virus
  • Jika sobat telah menemukan Registry yang mencurigakan seperti pada gambar diatas, silahkan klik kanan dan pilih delete Registry key tersebut.
  • Langkah selanjutnya silahkan Buka Windows Explorer (Win + E) dan menuju ke dua buah Direktori tempat bersemayamnya virus tersebut, durektore tersebut adalah :
  1. C:\Users\nama-user\AppData\Local\Temp
  2. C:\Users\ nama-user\AppData\Roaming\Microsoft\Windows\StartMenu\Programs\Startup
wd-kira, cara membersihkan virus mypicture!, cara membasmi virus lokal, Mengatasi virus shortcut, Mengatasi cirus flashdisk, cara membunuh Virus komputer terbaru, Aplikasi Antivirus, membersihkan komputer dari virus
  • Setelah sobat berhasil menemukan fileVirus MyPicture tersebut, silahkan Hapus.
  • Selesai ! mulai saat ini komputer sobat telah bersih dari serangan virus MyPicture!
Demikian Sedikit tutorial tentang Cara mengatasi virus MyPicture yang sedang merajalela menurunkan performa komputer anda. Berhati hatilah dalam memasukan data ke komputer sobat, jangan sembarangan, karena jika kita sembarangan memasukan file ke komputer, kemungkinan besar komputer sobat akan terkena virus. Agar lebih aman, Silahkan pasang Antivirus terpercaya untuk menjaga agar komputer sobat terhindar dari serangan virus. Cukup sampai disini posting Wd-Kira kali ini, Semoga bermanfaat dan terimakasih telah bersedia mampir ke blog yang sederhana ini. 

No comments:

Post a Comment

Official Virgozta