Monday, June 12, 2017

Materi Pemahaman Diskusi Kelompok Alkitab



NATS           :  2 KORINTUS 5:17
TEMA          :  DI DALAM KRISTUS CIPTAAN BARU
TUJUAN     :  AGAR SAEBAIKNYA KITA HIDUP DALAM KRISTUS, SEHINGGA KITA MENERIMA HIDUP BARU.
I.                 PENGANTAR
Adakah hal-hal tertentu dalam hidupo kita, yang perlu diperbaharui,,,? Dalam pengertian hal-hal lama yang masih bersifat dosa. Di mana dosa adalah pelanggaran terhadap perintah Allah. Dengan terus dibuat dosa dan di kuasai oleh dosa, itu berarti kita masih hidup dalam kehidupan kit a yang lama.. banyak contoh yang bisa kita berikan tentang hidup yang lama ini misalnaya seperti sifat marah dendam, jarang berdoa dan bersekutu dengan Tuhan.
II.               PENJELASAN
Firman Tuhan yang tertulis dalam 2 Korintus 5 : 17 jadi siapa yang ada di dalam kristus ia adalah ciptaan baru, yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah dating. “kita mau mengaku bahwa orang Kristen adalah pengikut kristus, jika kita dikatakan pengikut berarti, kita harus tunduk, patuh, taat mengikuti apa yang diberikan  aoleh yang kitya ikuti. Demikian juga dalam hal mengikuti Kristus.
kita dengan meninggalkan cara hidup kita yang lama, mungkin akan  terasa sulit bagi kita tetapi Kristus akan berbeperan melalui Roh  Kudus membantu kita menuju hidup baru yang berkenaan dihati-Nya.
Sebagai orang yang hidup baru pasti kita akan menjalin hubungan yang baik dengan kristus melalui doa dan pembacaan firman Allah (Alkitab), Persekutuan (Ibadah) dan perwejudan tingkah laku sehari-hari yaitu mengasihi satu sama lain,  karena dihadapan Allah kita semua sama, kita akan merasakan perbedaan ketika setiap kehidupan  aktivitas dan permasalahan kita serahkan sama Tuhan yang merupakan sumber segala-galanya.
Di dalam Kristus ( en Christo = Yunani ) berarti mempunyai hubungan yang baik dengan Kristus, persekutuan yang di pulihkan melalui kematian dan kebangkitan Yesus adalah  dasar  bagi setiap orang Kristen untuk hidup menyembah Allah.
En Christo juga berarti sesuatu cara hidup yang baru, bahwa kita sebagai anak –anak / pemuda Kristen mempunyai  gaya dan corak tersendiri dalam hidupnya.
Hidup yang berbeda dengan dunia serta menjadi pola kehidupan moral yang baik. Hidupnya tidak sama dengan dunia. Cara berpikir tidaklah sekuler / keduniaan, tetapi sungguh mencerminkan apa yang Yesus Pikirkan.
III.             DISKUSI :
1.          Apa yang dimaksud dengan hidup baru
2.          Bagaimana cirri-ciri  orang yang sudah hidup baru
3.          Hal-hal apa saja yang dalam hidupmu yang belum menunjukan cara hiduo baru
4.         Bagaimana menjadio seorang pemuda yang sipa menjadi hidup[ baru, dalam keluarga, gereja dan jemaat.
5.         Coba berikan contoh kongkret yang akan kita lakukan saat ini sebagai manusia baru..
                      Di setiap nomor beri Ayat Pendukung dalam Alkitab…



IV.             KESIMPULAN
Untuk menjadi ciptaan yang baru, dengan status dan cara hidup yang baru, maka kita harus hidup di dalam Kristus. Hidup didalam Kristus berarti kita berbeda didalam,bukan diluar Kristus. Didalam Apa..? Dalam kehendak dan Kasih-Nya.



1.          Apa yang dimaksud dengan hidup baru
2.          Bagaimana cirri-ciri  orang yang sudah hidup baru
3.          Hal-hal apa saja yang dalam hidupmu yang belum menunjukan cara hiduo baru
4.         Bagaimana menjadi seorang pemuda yang sipa menjadi hidup baru, dalam keluarga, gereja dan jemaat.
5.         Coba berikan contoh kongkret yang akan kita lakukan saat ini sebagai manusia baru..
                      Di setiap nomor beri Ayat Pendukung dalam Alkitab…

No comments:

Post a Comment

Official Virgozta